Zulkifli Bujir Siapkan Ambulance Gratis Bagi Masyarakat Taliwang

Barsela24news.com

Taliwang – Sosok muda dari Zulkifli Bujir, S.Sos sudah cukup dikenal di masyarakat kecamatan Taliwang, Kabupaten Sumbawa Barat (KSB). Selain kepiawaiannya dalam berorganisasi, politisi dari partai Hati Nurani Rakyat (HANURA) ini juga dikenal memiliki jiwa sosial tinggi dan gemar berbagi kepada siapapun yang membutuhkan pertolongannya.

Dalam pemilihan legislatif 2024 mendatang, politisi muda Zulkifli Bujir berikhtiar maju sebagai Calon Anggota DPRD KSB melalui daerah pemilihan (Dapil) 1 Taliwang. Berbekal pengalaman dibanyak organisasi saat mengenyam pendidikan di kota Malang Jawa Timur dan didorong restu ibunya membuat dirinya memberanikan diri untuk bertarung memperebutkan 10 kursi di Dapil Taliwang.


Namun yang menarik dari caleg muda partai Hanura ini, tampil dengan menawarkan ide dan gagasan baru yang nantinya akan melahirkan kesejahteraan dan kemandirian diri secara ekonomi bagi masyarakat yang mendukungnya. Salah satu program unggulan, dari 10 program andalan yang disiapkan Zulkifli Bujir yaitu menyiapkan mobil Ambulance gratis bagi masyarakat yang diberi nama “Ambulance Nurani Rakyat”.

“Saya mememiliki 10 program unggulan, salah satunya layanan antar ambulance gratis untuk masyarakat. Layanan yang diberikan secara gratis ini bertujuan untuk membantu masyarakat yang tidak memiliki kendaraan pribadi untuk mengantar atau menjemput keluarganya ke rumah sakit,” jelas Zulkifli Bujir, S.Sos saat ditemui media ini dikediamannya, Senin (26 Juli 2023) sore.




Lanjut Zulkifli Bujir, untuk mendapat layanan mobil ambulance ini masyarakat tidak akan dipungut biaya sepeser pun. Nantinya, masyarakat bisa menggunakan ambulance kapanpun dibutuhkan, cukup dengan mengantongi kartu “Ambulance Nurani Rakyat”.

“Siapapun warga kota Taliwang yang memegang kartu “Ambulance Nurani Rakyat” bisa menggunakan layanan ambulance secara gratis. Saat ini saya sedang menyiapkan konsepnya secara matang, sehingga penerapan dilapangan bisa berjalan dengan baik dan maksimal bagi rakyat,” tegas Zulkifli Bujir yang merupakan putra dari Bujir Anggir ini.

Menurut caleg yang mengusung tagline “Hidup Jalan Pengabdian”, bahwa layanan Ambulance Gratis ini akan stand by selama 24 jam, kapanpun rakyat membutuhkan ambulance gratis akan selalu siap. Dan semata-mata nawaitu program Ambulance Gratis ini untuk bermanfaat kepada rakyat di dalam kecamatan Taliwang, disemua kelurahan dan desa.

"Ambulance gratis ini saya siapkan merupakan bentuk kepedulian terhadap kesulitan warga yang kurang mampu, saya menyadari bahwa bagi masyarakat yang kurang mampu bantuan ini pasti sangat berguna, karena biasanya jika menggunakan Ambulance dari Rumah Sakit biayanya pasti cukup mahal, apalagi jika jarak tempuh jauh seperti ada pasien yang mau di rujuk ke Sumbawa dan Mataram,” ujar Zulkifli Bujir.

Lebih jauh Zulkifli Bujir menjelaskan, kesehatan merupakan kebutuhan dasar yang sudah semestinya dipenuhi dengan baik. Dibeberapa kota besar kesehatan menjadi skala prioritas yang harus diperhatikan, tentunya dengan menghadirkan kemudahan berupa fasilitas armada layanan Ambulance yang layak. Dan hadirnya Ambulance gratis ini, katanya, untuk mempermudah akselerasi masyarakat baik dari rumah menuju Rumah Sakit ataupun dari Rumah Sakit menuju rumahnya.

Bisa dibayangkan, disetiap puskesmas kita di Taliwang hanya menyediakan satu mobil Ambulance dan di Rumah Sakit Daerah (RSUD Asy-Syifa) maksimalnya memiliki dua mobil Ambulace, sementara jumlah pasien banyak dan mustahil bisa terlayani semua dengan baik. Akan ada banyak nyawa yang tidak bisa tertolong karena minimnya fasilitas armada berupa Ambulance. Atas dasar itulah, kemudian saya menggagas program menyediakan layanan antar Ambulance Gratis bagi masyarakat Kecamatan Taliwang. Tidak hanya bagi mereka yang mencari kesembuhan, layanan ini juga dapat dimanfaatkan untuk membawa jenazah warga Taliwang,” tambah Zulkifli Bujir.

Tak hanya itu, sambung Zulkifli Bujir, kehadiran Ambulance Gratis ini tidak hanya untuk mengantarkan warga yang sakit ataupun dipergunakan untuk membawa jenazah warga. Tetapi, layanan Ambulance Gratis ini juga bisa dimanfaatkan untuk mengantarkan ibu-ibu yang mau melahirkan baik ke Puskesmas, Rumah Sakit maupun ketempat praktek Bidan yang dituju untuk melahirkan.


"Ibu-ibu yang ingin melahirkan bisa menggunakan layanan Ambulance Gratis ini, kapanpun dan di manapun dibutuhkan akan saya siapkan selama 24 Jam setiap harinya. Saya dan kita semua ada didunia ini, karena berkat perjuangan dan pengorbanan seorang ibu yang dari mengandung kita selama 9 bulan dan hingga melahirkan kita dengan selamat ke dunia. Program ini saya luncurkan kepada kaum ibu, sebagai bentuk dedikasi dan pengabdian kita kepada sosok ibu yang telah berjuang dan mempertaruhkan nyawa melahirkan kita ke dunia. Dan inilah kenapa kemudian program ini saya jadikan satu-satunya program unggulan dari 10 program yang saya miliki, karena program ini sebagai wujud cinta kasih saya terkhususnya kepada ibu saya sendiri yang telah melahirkan dan mendidik saya selama ini,” pungkas Zulkifli Bujir yang dikenal sangat berprestasi dibidang Agama saat sekolah.

Disinggung soal kapan program unggulan Ambulance Gratis direalisasikan, Zulkifli Bujir mengatakan, bahwa program ini akan dimulai paling lambat tahun ini dibulan Desember, sekitar dua bulan menjelang pemilihan legislatif pada 14 Februari 2024.

“Doakan saja semoga bisa diwujudkan dan terimplementasikan dengan baik untuk bermanfaat kepada rakyat. Sebenarnya program ini akan saya realisasikan setelah saya terpilih, tapi karena saya ingin membuktikan bahwa saya meskipun masih muda dan belum menjadi Anggota Dewan di KSB, tapi saya bisa berbuat dan bermanfaat bagi masyarakat sebelum saya terpilih dan dilantik menjadi wakil rakyat. Kepada seluruh masyarakat kota Taliwang, mohon doanya agar ikhtiar dan niat tulus ini bisa saya tunaikkan, Amin amin amin, ya rabbal alamin,” harap Zulkifli Bujir seraya memohon doa dan dukungan dari warga Taliwang.

Selain itu, media juga menanyakan, kenapa menjadi caleg melalui Dapil 1 Taliwang dengan menyiapkan 10 program andalan dan ada 1 program unggulannya didalam 10 program yang ditawarkan kepada masyarakat.

“Kenapa 10 program andalan, karena saya nyaleg melalui partai Hati Nurani Rakyat (HANURA) dengan no urut 10. Kenapa hanya ada 1 program unggulan, karena saya nyaleg dengan no urut 1. Jadi kepada masyarakat kecamatan Taliwang, jika ingin merasakan sentuhan program dari saya silahkan saat masuk bilik suara dimasing-masing TPS cari Partai Hanura No Urut 10 dan coblos Calegnya Urut 1 . Dan doakan saya menang,” demikian, tutup Zulkifli Bujir dengan penuh optimisme akan memenangkan Pileg 2024 mendatang.

Visi dan Misi Zulkifli Bujir, S.Sos

Visi : Berpartisipasi mendorong terwujudnya masyarakat madani sejahtera dan mandiri secara ekonomi di Kecamatan Taliwang

Misi : Mewujudkan masyarakat Madani, Mewujudkan kesejahteraan Masyarakat, Mewujudkan Masyarakat yang berkualitas, Mewujudkan kehidupan berdemokrasi dan berkeadilan, Menindak lanjuti aspirasi masyarakat, mengawal/mengawasi pembuatan peraturan daerah (Perda) dan penegakannya yang berpihak kepada kepentingan masyarakat.

10 Program Andalan Caleg Zulkifli Bujir, S.Sos Daerah Pemilihan 1 Taliwang :

1. Menyiapkan Layanan Ambulance Gratis 24 Jam bagi masyarakat kecamatan Taliwang yang dibekali dengan Kartu “Ambulance Nurani Rakyat”.

2. Menyiapkan Dana Bantuan Nurani Rakyat bagi anak-anak putus sekolah dan kurang mampu, mulai dari TK, SD, SMP dan SMA dan Perguruan Tinggi yang dibekali dengan Kartu “Pendidikan Nurani Rakyat”.

3. Meningkatkan Kesejahteraan Petani melalui Bantuan Alat Pertanian dan menjamin ketersedian obat-obatan pertanian yang murah dan terjangkau yang dibekali dengan Kartu “Tani Nurani Rakyat”.

4. Pemberian modal usaha kepada 100 UMKM setiap tahunnya yang dibekali dengan Kartu “UMKM Nurani Rakyat” dengan nilai 2juta/orang.

5. Membangun 30 titik sumur bor baru bagi kelompok tani setiap tahunnya dalam meningkatkan hasil pertanian yang dibekali dengan Kartu “Pertanian Nurani Rakyat”.

6. Pembangunan infrastruktur jalan, saluran irigasi dan jembatan di Lingkungan Desa yang dibekali dengan Kartu “Desa Nurani Rakyat”.

7. Membuka 1.000 lapangan pekerjaan baru seluas-luasnya bagi pemuda melalui pelatihan kewirausahaan yang akan di integrasikan dengan semua perusahaan yang masuk berinvestasi di Sumbawa Barat yang dibekali Kartu “Kerja Nurani Rakyat”.

8. Bantuan Beasiswa Bagi Pelajar dan Mahasiswa Berprestasi selama menempuh pendidikan dan akan diproteksi dananya hingga lulus yang dibekali dengan Kartu “Prestasi Nurani Rakyat”

9. Pengobatan gratis bagi keluarga yang tidak mampu yang dibekali dengan Kartu “Sehat Nurani Rakyat”. Dengan syarat disertai surat keterangan tidak mampu dari Kelurahan/Desa.

10. Pengembangan usaha peternakan masyarakat melalui penyaluran bibit ternak kepada 100 kelompok ternak selama 5 tahun yang dibekali dengan Kartu “Ternak Nurani Rakyat”. (tim)
Tags