Sumbawa Barat, NTB - Sebagai bentuk kepedulian terhadap sesama yang membutuhkan, Bintara Pembina Desa (Babinsa) jajaran Kodim 1628/Sumbawa Barat melaksanakan kegiatan kegiatan 'Jum'at Berkah' dengan berbagi paket sembako kepada warga masyarakat Lanjut Usia (Lansia) kurang mampu, Jumat (11/08/2023).
Dandim 1628/Sumbawa Barat Letkol Inf Oktavian Englana Partadimaja mengungkapkan, kegiatan Jum'at berkah yang dilaksanakan Babinsa Jajaran kodim 1628/Sumbawa Barat rutin dilaksanakan setiap hari Jum'at, kali ini sasaran para lansia yang sangat membutuhkan bantuan
Kegiatan dilaksanakan sebagai upaya membantu meringankan beban warga khususnya Lansia diwilayah binaan. Selain itu, kegiatan Jum'at Berkah tersebut juga merupakan manifestasi rasa empati TNI terhadap masyarakat kurang mampu,"Ungkap Dandim
"Kegiatan ini juga wujud kepedulian terhadap sesama. Semoga bantuan ini bermanfaat dalam memenuhi kebutuhan pokok warga dan juga merupakan sarana untuk mempererat hubungan silaturahmi dengan masyarakat diwilayah teritorial dalam rangka memantapkan kemanunggalan TNI dan rakyat. Semoga silaturahmi melalui kegiatan Jum'at Berkah ini bisa terus berlanjut," pungkas Dandim. (Dm/Pendim 1628)