Jumat Curhat Kapolres Subulussalam Bersama Siswa- Siswi SMP Negeri 3 Sultan Daulat

Barsela24news.com




Subulussalam - Kepolisian Resor Subulussalam menggelar kegiatan Jumat Curhat bersama dengan siswa-siswi SMP Negeri 3 Sultan Daulat bertempat di Desa Namo Buaya Kecamatan Sultan Daulat Kota Subulussalam. Jumat, 01 September 2023.

Dalam kegiatan ini Kapolres Subulussalam AKBP Yhogi Hadisetiawan, S.I.K, M.I.K, mengadakan Simulasi dengan Kegiatan anak anak di pasar malam dengan tema adanya pencegahan kejahatan tindakan pelecehan seksual terhadap anak.

"Tingginya kejahatan kekerasan seksual terhadap anak di Subulussalam ini membuat kami ingin menyampaikan pengetahuan tentang tindakan kejahatan seksual ini melalui simulasi yang kita laksanakan," ujar Kapolres.

"Salah satu bentuk kejahatan seksual apakah itu pencabulan, pemerkosaan semua itu berawal dari hal hal kecil yang dapat kita rasakan seperti di pegang tangan, di pegang punggung, di rangkul apabila adik-adik diam dan di tawarkan uang oleh pelaku kejahatan, itu tawaran yang berniat tidak baik" pungkasnya.

Sementara itu Dari Kepala Sekolah SMP Negeri 3 Sultan Daulat Roni Gunawan,S.Pd menyampaikan ucapan terima kasih karena telah sukses dalam menggelar kegiatan bermanfaat tersebut.

"Alhamdulillah saya mengucapkan atas kedatangan bapak bapak polisi ini karena datangnya bapak kepolisian kami dapat menerima pengetahuan tentang kejahatan kejahatan seperti ini. Saya berharap adik adik dapat memahami dan mengerti apa apa saja yang sudah di sampaikan oleh bapak Kapolres tadi" tutur Kepala Sekolah.

AKBP Yhogi juga berharap agar siswa-siswi nantinya bilamana mendapat tindakan pelecehan dapat menegur pelaku secara tegas dan langsung memberikan tindakan seperti menepis ketika dipegang, dielus-elus dan di rangkul untuk segera melaporkan kepada orang tua, guru atau dewan sekolah maupun langung ke pihak Kepolisian.