Kasdim 1607/Sumbawa Hadiri Peringatan Maulid Nabi Besar Muhammad SAW dan Pelantikan Pengurus Wilayah Dewan Masjid Indonesia

Barsela24news.com


Sumbawa, NTB - Dandim 1607/Sumbawa yang di wakili Kasdim 1607/ Sumbawa Mayor Inf Dahlan, S.Sos. menghadiri Peringatan Maulid Nabi Besar Muhammad SAW Tahun 1445 H/ 2023 M. bertempat di Masjid Agung Nurul Huda Jln. Sudirman Sumbawa Besar, rabu (27/09/2023)

Dengan tema "Sebagai Wahana Meneladani Akhlak Nabi Besar Muhammad SAW Dalam Membangun Karakter Generasi Muda Yang Religius".

Hadir dalam acara tersebut, Bupati Sumbawa Drs. H. Mahmud Abdullah. Wakil Bupati Sumbawa Sumbawa Hj. Dewi Noviany, S.Pd. M.Pd. Ketua DPRD Kab. Sumbawa Abdul Rafiq S.H. Dandim 1607/Sumbawa yang diwakili oleh Kasdim 1607/ Sumbawa Mayor Inf. Dahlan S.Sos. Kapolres Sumbawa AKBP Heru Muslimin S.I.K M.IP. Ketua Pengadilan Negeri Sumbawa Hari Supriyanto S.H. M.H. Kepala Kantor Kejaksaan Negeri Kabupaten Sumbawa Dr. Adung Sutranggono, S.H. M.Hum. Sekretaris Daerah ( Sekda ) kabupaten Sumbawa Drs. H. Hasan Basri M.M. Asisten I Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Sekretariat Daerah Bapak Varian Bintoro. Asisten II Perekonomian dan Pembangunan Sekretariat Daerah Lalu Suharmaji Kertawijaya S.T. Asisten III Administrasi Umum Sekretariat Daerah Ir. Iskandar D. M.Ec.Dev. Para Asisten, Staf Ahli, Kadis, Kabid, Kabag, dan Camat se Kabupaten Sumbawa, Para Kadis OPD Lingkup Pemkab Sumbawa. Para Tokoh Agama dan Masyarakat di wilayah Kota Sumbawa.

Acara tersebut dipimpin langsung oleh Bupati Sumbawa, Drs. H. Mahmud Abdullah. Selain peringatan Maulid Nabi Besar Muhammad Saw, acara ini juga menjadi momentum untuk melaksanakan pelantikan pengurus wilayah Dewan Masjid Indonesia, yang akan bertugas dalam mengelola dan mengawal kegiatan keagamaan di wilayah tersebut.

Acara ini diharapkan dapat memberikan inspirasi dan panduan bagi generasi muda untuk meneladani akhlak mulia Nabi Besar Muhammad SAW dalam membangun karakter religius yang kuat. Semoga semangat keagamaan ini membawa berkah bagi masyarakat Sumbawa Besar, pungkasnya

Di lain tempat Kasdim 1607/ Sumbawa Mayor Inf Dahlan S.Sos. berharap dengan adanya acara Maulid nabi Muhammad SAW, bisa membenahi segala sikap dan tingkah laku dengan akhlak yang mulia seperti yang di contohkan oleh Nabil Besar Muhammad SAW kepada umatnya terdahulu dan menjauhi segala larangannya .

"Rasulullah SAW merupakan Sari tauladan bagi ummat manusia yang sangat mulia, baik dalam perilaku maupun dalam berakhlak sehingga hari ini kita sebagai umatnya untuk mengingat sebagai wujud kecintaan kita terhadap Nabi besar Muhammad SAW". tutupnya

(Danang / Pendim 1607)
Tags