Selesai Upacara Komandan Kodim 1607/Sumbawa Berikan Pengarahan Kepada Anggota Melalui Jam Komandan

Barsela24news.com


Sumbawa Besar, NTB - Komandan Kodim 1607/Sumbawa Letkol Czi Eko Cahyo Setiawan, SE., M. Han., Memberikan Pengarahan kepada anggota melalui Jam Komandan, bertempat di Aula kantor Makodim 1607/Sumbawa Kelurahan Uma Sima, Kecamatan Sumbawa Kabupaten Sumbawa, Senin(18/9/2023).

Dalam penyampaiannya Komandan Kodim 1607/Sumbawa Letkol Czi Eko Cahyo Setiawan, SE., M. Han., memerintahkan Kepada Seluruh Babinsa Jajaran Kodim 1607/Sumbawa untuk mendownload serta menggunakan aplikasi Praja Raksaka dan Siaga Wira Bhakti yang disediakan oleh Komandan atas.

Komandan Kodim 1607/Sumbawa juga menekankan agar Seluruh anggota beserta keluarga untuk melengkapi surat-surat dalam berkendaraan serta selalu Jaga faktor keamanan. 

"Sampaikan kepada keluarga masing-masing untuk kemenapun menggunakan helm dan lengkapi surat-surat dalam berkendara, sayangilah keluarga, sehingga terhindar dari hal-hal yang tidak diinginkan". Ucap Dandim

"Untuk Seluruh Babinsa teruslah mengingatkan dan menghimbau kepada warga binaannya untuk selalu menjaga lingkungan, jangan membakar lahan dan hutan karena hal ini dapat berdampak pada ekosistem serta polusi udara". Tegas Dandim

Laksanakan tugas dengan ikhlas dan semangat, tetap jaga faktor keamanan serta jaga kesehatan, berbuatlah yang terbaik hindari pelanggaran yang dapat merugikan diri Sendiri, keluarga, Satuan Serta nama Instansi TNI Angkatan Darat. Tutup Dandim 1607/Sumbawa Letkol Czi Eko Cahyo Setiawan, SE., M. Han.

(Danang/Pendim1607)
Tags