SUBULUSSALAM - Memasuki pencarian Hari ke 4 (Empat), Tim Search And Rescue (SAR) Badan SAR Nasional (Basarnas) pos Meulaboh, yang turut melakukan pencarian Korban longsor di jalan nasional Aceh-Sumut, belum menemukan hasil. Besok pencarian kembali di lanjutkan.
Disampaikan Komandan Tim (Dantim) Basarnas, Suhelmi kepada media, pencarian untuk hari ini belum mendapat hasil, akan di lanjutkan besok pagi.
"Untuk pencarian Hari ini, kita belum mendapat hasil, besok kita akan kembali melanjutkan pencarian," sampainya, Selasa, (31/10/23).
Dijelaskannya, untuk pencarian besok pagi. Tim Sar Basarnas pos Meulaboh itu dan juga di bantu dengan Satgas Subulussalam akan memperluas kembali zona pencarian.
"Untuk pencarian besok pagi, kita akan lebih memperluas zona pencarian," ujarnya.
Sementara, ditambahkannya, cuaca saat ini kurang bersahabat, hujan dan petir mengakibatkan meluapnya Lae Kombih (Sungai Kombih), sehingga menyulitkan timnya untuk melakukan pencarian.
"Cuaca juga sangat mempengaruhi dan menjadi kendala kita untuk melakukan pencarian. Namun, itu tidak menjadi alasan untuk kita, tim Sar akan terus melakukan upaya pencarian semaksimal mungkin terhadap 3 warga korban longsor," cetusnya.
Bencana longsor itu terjadi di Jalan Nasional Lintas Aceh-Sumut bagian Barat Selatan (Barsela), tepatnya di Desa Kecamatan Penanggalan, Kota Subulussalam, pada Jumat, (27/10/23).
Akibat bencana itu, 5 (Lima) warga dikabarkan menjadi korban, 2 (Dua) diantaranya langsung di evakuasi pada malam itu dengan keadaan selamat. Sedangkan 3 (Tiga) warga 1 (Satu) diantaranya merupakan Personil Polsek Penanggalan, yang masih dikabarkan menghilang hingga saat ini.
Pencarian terhadap 3 warga 1 diantaranya personil Polsek Penanggalan masih berlanjut hingga saat ini yang memasuki hari ke 4 pencarian, dalam upaya penyelamatan terhadap korban.
Pencarian terhadap korban longsor ini pun terus di lakukan dengan jumlah yang besar baik itu dari Personil Kodim O118/Subulussalam, Polres, Brimob, BPBD dan masyarakat setempat. (Juliadi)