Polres Aceh Selatan Lakukan Bakti Sosial dan Bakti kesehatan di Desa terpencil

Barsela24news.com


Aceh Selatan - Polres Aceh Selatan Polda Aceh melaksanakan bakti kesehatan dan bakti sosial Akabri Tni Polri 91 dengan memberikan pengobatan gratis dan pemberian paket sembako kepada sejumlah fakir miskin dan anak yatim di daerah terpencil yaitu Desa Alue Keujrun dan Sarah baro Kecamatan Kluet Tengah Aceh Selatan
Sabtu (21/10/2023).

Kegiatan yang merupakan puncak dari peringatan 32 tahun pengabdian alumni Akabri Tni Polri 91 yang dilaksanakan serempak di seluruh Indonesian.

Setelah 2 jam melalui jalan darat dari ibu kota Kabupaten,Kapolres bersama rombongan melanjutkan perjalanan dengan naik perahu menyusuri sungai Kluet yang berarus deras selama hampir 3 jam.

Kapolres Aceh Selatan AKBP Nova Suryandaru S.I.K menyampaikan bahwa rangkaian kegiatan Bakti Kesehatan dan Bakti Sosial Akabri TNI Polri 91 yang dilaksanakan oleh Polres Aceh Selatan telah dimulai pada 18 Oktober yang lalu dengan memberikan paket sembako kepada fakir miskin, cleaning service dibeberapa tempat.


"Alhamdulillah kita dari Polres Aceh Selatan pada hari ni telah memberikan beberapa paket sembako dan memberikan pelayanan kesehatan gratis kepada warga masyarakat di desa terpencil" tutur Kapolres.

Lebih lanjut Kapolres menyampaikan bahwa kehadirannya bersama Pj Bupati, pihak Kodim 0107/Aceh Selatan merupakan bentuk kepedulian dan menjalankan bhakti TNI/Polri khususnya pengabdian 32 Akabri Tni Polri angkatan 91. Menurutnya acara bakti ini merupakan wujud nyata dari sinergi antara TNI dan Polri khususnya Akabri Tni Polri 91 dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat. "Hal seperti ini sangat jarang dilaksanakan disini. Untuk itu, melalui kegiatan bhakti sosial Akabri Tni Polri 91 ini, kita hadir untuk masyarakat hingga di penghujung negeri nusantara khususnya dalam wilayah Kabupaten Aceh Selatan,"

Selain Pj.Bupati,Kapolres, Dandim yg diwakili Pasi Intel, juga turut hadir dalam giat Bakti Sosial tersebut direktur RSUD Yulidddin Away, Kalaksa BPBD Aceh Selatan, dan PJU Polres Aceh Selatan dan unsur Forkopimcam Kluet Tengah. (Tini)