Sumbawa Besar, NTB - Dalam rangka kunjungan kerja Panglima Kodam IX/Udayana, Ibu Ketua Persit KCK PD IX/Udayana Ny. Tika Harfendi mendampingi Pangdam IX/Udayana Mayjen TNI Harfendi, S.I.P, M.Sc, berkunjung ke Markas Kodim 1607/Sumbawa yang bertempat di Jl. Yos Sudarso Sumbawa Besar, Uma Sima, Kecamatan Sumbawa, Kabupaten Sumbawa, Nusa Tenggara Barat, Kamis(16/11/2023).
Dalam kedatangannya, Pangdam IX/Udayana dan Ketua Persit KCK PD IX/Udayana beserta rombongan disambut oleh Dandim 1607/Sumbawa Letkol Czi Eko Cahyo Setiawan S.E, M.Han beserta Ibu Ketua Persit KCK Cab XXVI Kodim 1607/Sumbawa Ny. Devi Winasti Eko Cahyo Setiawan, Bupati Sumbawa Drs. H. Mahmud Abdullah, Wakil Ketua DPRD Kabupaten Sumbawa Nanang Nasruddin, S.AP, MM. Inov., Kajari Kabupaten Sumbawa Hendi Arifin S.H., Kasdim 1607/Sumbawa Mayor Inf Dahlan S.Sos., Wakapolres Sumbawa Kompol Iwan Sugianto S.H., Anggota Perwira, Bintara, Tamtama dan PNS Kodim 1607/Sumbawa serta Anggota Kompi Senapan B Batalyon 742/SWY.
Dalam kunjungan ini Ketua Persit KCK PD IX/Udayana Mendapatkan laporan bahwa ada anak anggota dari Kompi Senapan B Batalyon 742/SWY yang sakit A.n Serda Ovan Pranata yang saat ini sedang dirawat di RSUP H.L Manambai Abdulkadir Ketua Persit KCK PD IX/Udayana menyempatkan diri untuk menjenguk.
Ketua Persit KCK PD IX/Udayana beserta Rombongan didampingi Ketua Persit KCK Cab XXVI Dim 1607/Sumbawa menuju RSUP H.L Manambai Abdulkadir dan memberikan suport serta bingkisan dengan harapan membantu dan meringankan beban Anggota.
Selesainya dari RSUP H.L Manambai Abdulkadir Sumbawa, Ketua Persit KCK PD IX/Udayana Kembali ke Makodim 1607/Sumbawa dan mengunjungi kegiatan pelaksanaan Posyandu Anyelir Persit KCK Cabang XXVI Dim 1607/Sumbawa serta kegiatan UMKM Anggota Persit KCK Cab XXVI Dim 1607/Sumbawa.
Ketua Persit KCK PD IX/Udayana menyampaikan agar administrasi kesehatan harus jelas sehingga tidak ada kesalahan data dikemudian hari, dan berharap agar berperan aktif dalam penanganan penurunan stunting di wilayah Kabupaten Sumbawa.
(BSL/Pendim1607)