Labangka - Sumbawa, NTB - Koramil 1607-02/Empang bersama Polsek Plampang, KPH Ampang Plampang, Aparat Desa beserta masyarakat Desa Prode II bersama-sama laksanakan penghijauan penanaman pohon bertempat di Desa Suka Damai Kecamatan Labangka Kabupaten Sumbawa, Senin(11/12/2023).
Penanaman pohon ini merupakan wujud kepedulian satuan jajaran TNI AD, POLRI serta Pemerintah Kabupaten Sumbawa untuk melestarikan lingkungan agar kembali hijau.
Pjs. Danramil 1607-02/Empang Kapten Cba Ruslan menyampaikan Sebanyak 500 buah pohon kayu putih yang rencananya akan ditanam.
"Penanaman pohon Kayu putih ini dilaksanakan dengan menggerakkan Pihak Koramil 1607-02/Empang, Polsek Plampang, KPH Ampang Plampang, serta Pemerintah Desa Prode II beserta ibu-ibu Penggerak PKK guna menunjang home industri pengolahan ekstrak kayu putih sehingga bisa mendongkrak perekonomian Desa Prode II dan mendukung Desa proiklim". Ucap Pjs Danramil
"Diharapkan kegiatan Penanaman pohon ini juga dapat meningkatkan kemanunggalan TNI-Rakyat, meningkatkan kerjasama dan meningkatkan kepedulian terhadap kelestarian lingkungan serta melestarikan budaya gotong royong dalam kehidupan masyarakat sehari-hari". Pungkas Pjs Danramil
Kegiatan ini mendapat Apresiasi dan ucapan terimakasih dari Camat dan Kepala Dinas BKPH Plampang kepada pihak TNI atas inisiasi kegiatan ini yang melibatkan Pemerintah Kecamatan, Polsek, Pemerintah Desa, BKPH dan Masyarakat, Dan berharap kegiatan ini dapat terus berlanjut.
Kades Prode II bapak Abdul Haris mewakili warganya juga mengungkapkan terima kasih kepada Dandim 1607/Sumbawa dan jajarannya serta Pak Camat maupun KPH yang telah mendukung ibu-ibu PKK untuk melakukan penanaman pohon Kayu putih, dimana program ini telah ditunggu-tunggu dan hari ini sudah terwujudkan.
"Sekali lagi kami mengucapkan terimakasih kepada Dandim 1607/Sumbawa yang telah menggerakkan seluruh anggotanya untuk melakukan penanaman pada hari ini sehingga pekarangan di Prode II ini kembali hijau itu harapannya dan semoga ke depan selalu jalin kerja sama yang baik dan tentunya apapun program tersebut pasti kami siap dan kami mengharapkan yang terbaik untuk masyarakat Desa Prode". Tambah Kades
(BSL/Pendim1607)