Sumbawa Besar, NTB - Komandan Kodim 1607/Sumbawa Letkol Czi Eko Cahyo Setiawan, S.E., M.Han hadiri kegiatan rapat Akbar Pengawasan Tahapan Kampanye pada Pemilihan Umum Serentak Tahun 2024 yang digelar oleh Bawaslu Kabupaten Sumbawa bertempat di Aula Hotel Parahyangan Jln. Lintas Sumbawa - Bima Km 3 Kel. Samapuin Kec. Sumbawa Kab. Sumbawa, Rabu(6/12/2023).
Dengan mengangkat tema 'Kawal Demokrasi Tanpa Pilih Kasih', Rapat ini di laksanakan sebagai momentum untuk menyatukan pemahaman dan persepsi dalam menghadapi tahapan kampanye agar dalam melakukan pengawasan sesuai mekanisme yang ada.
Menurut keterangan yang dihimpun oleh Pendim1607, Pengawasan Tahapan Kampanye Pemilu Tahun 2024 dilaksanakan guna memberikan pemahaman kepada Peserta Pemilu mengenai metode Kampanye, fasilitasi, serta penentuan titik dalam pemasangan Alat Peraga Kampanye (APK) Serta mekanisme penerbitan Surat Tanda Terima Pemberitahuan (STTP) Kampanye Pemilu Tahun 2024.
Rakor ini juga di laksanakan sebagai langkah penyamaan persepsi antara Bawaslu dengan kontestan peserta pemilu agar dalam pelaksanaan pemilu tidak terjadi pelanggaran pemilu yang dapat mengganggu kamtibmas.
Saat ditemui Pendim1607, Dandim 1607/Sumbawa Letkol Czi Eko Cahyo Setiawan, S.E., M.Han menyampaikan aturan dalam pemilu ini agar dipedomani, sehingga pemilu dapat berjalan dengan aman, lancar, damai, jujur dan adil dan menghasilkan pemimpin yang berkualitas.
Dandim berharap kegiatan ini dapat menjadi tolak ukur dalam menyamakan persepsi sehingga pelaksanaan kampanye dapat berjalan dengan lancar dan aman.
"Kami juga melalui peran para Babinsa selalu menghimbau dan memberikan pemahaman kepada masyarakat agar bersama-sama dalam menciptakan situasi tetap kondusif serta terus menjaga hubungan baik antar sesama warga walaupun berbeda pilihan". Terang Dandim
"Kami TNI berkoordinasi dengan aparat kepolisian beserta instansi terkait akan berupaya melakukan tindakan pencegahan seperti menempatkan personil keamanan di titik-titik dilaluinya kampanye, demi suksesnya pemilu 2024 yang adil dan jujur". Tutup Dandim
(BSL/Pendim1607)