Pj. Bupati Aceh Selatan Kunjungi Petugas Penyelenggara Pemilu Yang Mendapatkan Perawatan

Barsela24news.com


Aceh Selatan - Mendengar adanya anggota Petugas Penyelenggara Pemilu yaitu Petugas Panitia Kecamatan (PPK) Penjabat (Pj) Bupati Aceh Selatan, Cut Syazalisma, S.STP., didampingi Dandim 0107/Aceh Selatan, Letkol Inf. Faiq Fahmi, dan Kapolres Aceh Selatan AKBP Mughi Prasetyo Habrianto, S.IK., lansung turun mendatangi beberapa Puskesmas antara lain, puskesmas Ladang Tuha Pasie Raja, Puskesmas Kluet Utara, dan Puskesmas Bakongan, untuk mengunjungi petugas penyelenggara Pemilu 2024 yang sakit dan saat ini sedang mendapatkan perawatan di Puskesmas, pada Minggu (18/2) sore.

Sebagaimana laporan yang diterima oleh Pj. Bupati Cut Syazalisma, bahwasanya terdapat beberapa orang petugas penyelenggara Pemilu, diantaranya Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK), Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS), dan Panitia Pemungutan Suara (PPS), yang harus mendapatkan perawatan, diduga akibat kelelahan saat bertugas

Untuk memastikan para petugas tersebut mendapatkan perawatan dan pelayanan terbaik, Pj. Bupati Aceh Selatan melakukan kunjungan, sekaligus mengarahkan agar Dinas Kesehatan serta seluruh posko kesehatan di setiap kecamatan untuk senantiasa siaga dan memberikan layanan terbaik. Jika kondisi belum maksimal, dan dibutuhkan penanganan lebih lanjut, maka dapat dirujuk ke Rumah Sakit Umum Daerah Yuliddin Away Tapaktuan.


"Kami menghimbau kepada seluruh petugas penyelenggara Pemilu agar senantiasa menjaga kesehatan. Jika kondisi kesehatan menurun, segera menemui petugas kesehatan agar dilakukan pemeriksaan," ungkapnya.

Lebih lanjut, Ia juga mengigatkan, jangan sampai aktifitas yang padat selama Pemilu ini membuat kita terlupa untuk menjalankan kewajiban sebagai umat Islam. 

"Jalankan shalat tepat pada waktunya, berdo’a kepada Allah SWT agar kita dijauhkan dari segala penyakit, dan dimudahkan dalam menjalankan tugas," ucap Cut Syazalisma.

"Kami atas nama Pemerintah Daerah beserta unsur Forkopimda menyampaikan ucapan terima kasih atas dukungan kita semua, sehingga penyelenggara Pemilu 2024 di Aceh Selatan dapat berjalan dengan sukses, aman, dan lancar," tutupnya. (Tini)