Sering Dikeluhkan Pengguna Jalan, Kapolres Subulussalam Turun Langsung Tambal Jalan Berlubang

Zamroni



Simpang Kiri - Kepala Kepolisian Resor Subulussalam AKBP Yhogi Hadisetiawan, turun langsung ke lokasi melakukan penambalan jalan berlubang yang menjadi keluhan masyarakat di Kota Subulussalam, Jumat, 22 Maret 2024.


Kapolres Subulussalam mengatakan penambalan jalan berlubang tersebut untuk meminimalisir angka kecelakaan lalu lintas yang ada di Kota Subulussalam. 


"Tujuannya kegiatan penambalan itu dilakukan untuk mengurangi angka terjadinya kecelakaan lalu lintas bagi pengguna kendaraan roda dua maupun roda empat, jalan rusak maupun berlubang sangat berpotensi mengakibatkan bahaya kecelakaan bagi pengguna jalan " ujar Kapolres. 


"Penambalan jalan ini merupakan inisiatif kami Polres Subulussalam sebagai bentuk pelayanan prima Kepolisian bagi pengendara kendaraan di Kota Subulussalam," pungkasnya. 


Adapun beberapa titik penambalan jalan berlubang itu dari Tugu Rundeng sampai arah ke Kecamatan Rundeng Kota Subulussalam yang berpotensi rawan terjadinya laka lantas.


Kasat Lantas Polres Subulussalam IPTU Dani Syahputra , kepada media menyampaikan, kegiatan penambalan jalan berlubang didasari dengan hasil pantauan dan hasil patroli bahwa di jalan itu , merupakan jalur ekonomi, jalur yang sangat ramai, jalur padat, sehingga di jalan itu, para pengendara atau pengguna jalan khusunya pengguna kendaraan sering menghindar di lubang jalan itu.