Hari Kedua Idul Fitri, Pengunjung Padati Objek Wisata Krueng Babahrot

Barsela24news.com


Aceh Barat Daya - Hari ke dua Raya Idul Fitri 1445 H. sejumlah objek wisata di Kabupaten Aceh Barat Daya (Abdya) Khususnya Krueng (Sungai) yang terletak di kecamatan Babahrot, dipadati pengunjung dari dalam maupun dari luar daerah. Kamis (11 April 2024).

Salah satu pengunjung dari Blangpidie Adi, mendatangi objek wisata Krueng Kecamatan Babahrot mengatakan, Kedatangan warga baik dari dalam maupun luar Kabupaten Abdya ke lokasi wisata ini dalam rangka melaksanakan tradisi uroe pajoeh - pajoeh (hari makan - makan), bersama keluarga.

"Kami memilih lokasi wisata krueng (Sungai) ini, karena pemandangan lereng gunung yang indah, aliran air sungai yang jernih dan sejuk serta jarak tempuh yang dekat dan mudah dijangkau," katanya.

Lanjutnya, Pegunjung bisa menggunakan sepeda motor, mobil dan kendaraan roda tiga atau becak. Kantin-kantin yang menjual beragam makanan, baik jus, mie goreng dan beragam makanan lainnya hanya dapat ditemukan di dalam warung dalam kawasan objek wisatanya sendiri.

"Sejak dulu kami sering menghabiskan hari-hari seperti saat ini dengan keluarga di lokasi wisata ini," ungkapnya.

Ia berharap dengan adanya tempat wisata ini, Pemda Abdya dan Khusunya Dinas terkait agar membangun bendungan irigasi, agar pemandangan Krueng Kecamatan Babahrot lebih indah dan segar untuk di pandang. (Ilham)