Polri Hadir: Tanggap Terhadap Terjadinya Longsor di Jalan Banda Aceh - Calang Desa Keude Unga

Barsela24news.com


Calang - Polri secara cepat tanggap terhadap terjadinya longsor di Jalan Banda Aceh - Calang Desa Keude Unga Kecamatan Indra Jaya Kabupaten Aceh Jaya, Jumat, 3 Mei 2024, sekira pukul 20.00 WIB.

Kapolres Aceh Jaya AKBP Andy Sumarta melalui Kapolsek Jaya Ipda Yuniadi, menjelaskan bahwa dalam kejadian tersebut, alhamdulillah tidak ada korban jiwa. Namun, sebagian badan jalan terdapat material longsor yang jatuh, mengganggu arus lalu lintas.

"Personel Polsek Jaya di bawah pimpinan Kapolsek Jaya Ipda Yuniadi, S.E langsung bertindak dengan membersihkan material batu gunung di badan jalan secara manual," ungkapnya.

Menurut Ipda Yuniadi, saat ini badan jalan yang sebelumnya terdapat material longsor telah kembali normal, dan lalu lintas berjalan lancar. Namun, lokasi tersebut merupakan salah satu titik rawan longsor saat intensitas hujan tinggi.

"Dikhawatirkan akan ada korban dari masyarakat yang melintas jika terjadi longsoran saat mereka melewati jalan ini," tambahnya.

Oleh karena itu, perlu dilakukan penanganan secara maksimal oleh instansi terkait di lokasi longsor tersebut guna meminimalisir kemungkinan terjadinya longsor saat hujan lebat.

Dengan respon yang cepat dan tindakan yang tepat dari Polri, diharapkan dapat menjaga keamanan dan keselamatan masyarakat serta mengurangi potensi kerugian akibat bencana alam seperti longsor.