Patroli Door to Door, Personel Polsek Krueng Sabee Ajak Warga Laporkan Hal Mencurigakan

Barsela24news.com


Calang - Dalam rangka mencegah terjadinya Gangguan Keamanan dan Ketertiban Masyarakat (Guantibmas), Personel Polsek Krueng Sabee Polres Aceh Jaya Polda Aceh melaksanakan patroli door to door di beberapa lokasi strategis pada Senin, 15 Juli 2024.

Kapolres Aceh Jaya, AKBP Andy Sumarta, melalui Kapolsek Krueng Sabee, Iptu Rudy Yudha Prawira, menyampaikan bahwa patroli ini merupakan kegiatan rutin yang dilakukan oleh anggotanya untuk menunjukkan kehadiran polisi di tengah masyarakat, serta memberikan rasa aman dan nyaman bagi warga. Kegiatan ini juga dilakukan dalam rangka menjaga situasi menjelang Pilkada serentak 2024.

"Personel kami melakukan patroli door to door dengan mendatangi rumah-rumah warga, pertokoan, pemukiman penduduk, warung kopi, tempat yang kurang pencahayaan, dan lokasi yang sering menjadi tempat berkumpulnya remaja," ujar Iptu Rudy Yudha Prawira.

Kapolsek menambahkan bahwa patroli door to door ini diharapkan dapat meningkatkan kewaspadaan dan kesadaran masyarakat terhadap situasi Kamtibmas serta menekan angka kriminalitas di wilayah hukumnya.

"Petugas kami juga mengajak masyarakat untuk bersinergi dan berpartisipasi dalam menjaga keamanan lingkungan, dengan menjadi mata dan telinga polisi serta memberikan informasi jika menemukan adanya indikasi atau tindakan yang bertentangan dengan hukum," tambah Kapolsek.

Selama patroli, personel Polsek Krueng Sabee juga memberikan himbauan Kamtibmas kepada warga yang ditemui. Mereka diimbau untuk selalu waspada dan berhati-hati dalam beraktivitas, serta segera melaporkan kepada polisi jika mengetahui adanya hal-hal mencurigakan atau menemukan suatu tindak kejahatan.