Personel Polsek Setia Bakti Ajak Masyarakat Jaga Kamtibmas dan Patuhi Aturan Berlalu Lintas

Barsela24news.com


Calang – Polsek Setia Bakti melaksanakan kegiatan patroli Harkamtibmas di wilayah Kecamatan Setia Bakti, Kabupaten Aceh Jaya. Kegiatan ini bertujuan untuk mengajak masyarakat menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) serta mematuhi aturan berlalu lintas, Kamis, 11 Juli 2024, sekira pukul 09.00 WIB hingga selesai.

Patroli yang dipimpin oleh AIPDA Ardiansyah dan Brigadir Irfan Muhari ini mencakup beberapa titik rawan terjadinya gangguan Kamtibmas seperti mesjid, tempat keramaian, tempat wisata, warung kopi, dan objek vital lainnya. Dalam kegiatan ini, personil Polsek Setia Bakti memberikan himbauan kepada warga untuk selalu waspada agar terhindar dari gangguan Kamtibmas sehingga tercipta situasi yang kondusif dan aman di wilayah hukum Polsek Setia Bakti.

Kapolres Aceh Jaya, AKBP Andy Sumarta, melalui Kapolsek Setia Bakti, AKP Iskandar, menjelaskan, "Kegiatan patroli ini merupakan bagian dari upaya kami untuk meningkatkan kesadaran masyarakat dalam menjaga Kamtibmas dan mematuhi aturan berlalu lintas. Kami berharap masyarakat dapat lebih proaktif dalam menjaga lingkungan sekitar agar tetap aman dan kondusif."

Dengan adanya patroli Harkamtibmas ini, Polsek Setia Bakti berkomitmen untuk terus menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah Kecamatan Setia Bakti, serta mengedukasi masyarakat tentang pentingnya peran aktif dalam menciptakan lingkungan yang aman dan tertib. Patroli ini juga diharapkan dapat meningkatkan kesadaran masyarakat untuk selalu mematuhi aturan berlalu lintas demi keselamatan bersama.