Polres Aceh Selatan Gelar Acara Syukuran Dalam Rangka Hari Bhayangkara ke-78

Hartini



Tapak Tuan – Setelah melaksanakan upacara peringatan Hari Bhayangkara ke-78, Polres Aceh Selatan Polda Aceh mengadakan acara Syukuran di Aula Bharadaksa Polres Aceh Selatan. Acara ini diisi dengan berbagai kegiatan, termasuk pemotongan tumpeng yang diserahkan kepada personel tertua dan termuda, serta penyerahan penghargaan kepada Bhabinkamtibmas, wartawan, dan para pemenang lomba dalam rangka Hari Bhayangkara ke-78, Senin, 1 Juli 2024.


Kapolres Aceh Selatan, AKBP Mughi Prasetyo Habrianto dalam sambutannya mengucapkan terima kasih kepada seluruh jajaran dan masyarakat yang telah mendukung berbagai kegiatan yang diselenggarakan dalam rangka memperingati Hari Bhayangkara tahun ini. "Hari Bhayangkara ke-78 ini adalah momentum penting untuk mempererat kebersamaan dan meningkatkan semangat pengabdian Polri kepada masyarakat. Terima kasih atas dukungan dan partisipasi semua pihak," ujar Kapolres.


Acara syukuran diawali dengan pemotongan tumpeng oleh Kapolres, yang kemudian diserahkan kepada personel tertua dan termuda di Polres Aceh Selatan sebagai simbol penghormatan dan penghargaan. Kegiatan ini mencerminkan rasa syukur dan kebersamaan seluruh anggota Polri.


Selain itu, berbagai penghargaan juga diberikan kepada individu dan kelompok yang berprestasi dalam beberapa kategori, antara lain Penghargaan kepada Bhabinkamtibmas atas dedikasi dan kerja keras dalam melayani masyarakat, Penghargaan kepada wartawan yang telah berkontribusi dalam publikasi kegiatan Polri, Penghargaan kepada pemenang lomba kebersihan Polsek, Penghargaan kepada pemenang lomba cerdas cermat, Penghargaan kepada pemenang lomba sepak bola dan lomba lainnya yang diadakan dalam rangka Hari Bhayangkara ke-78.


Acara syukuran ini dihadiri oleh Unsur Forkopimda, Para PJU dan Kapolsek Jajaran serta tokoh masyarakat setempat. Mereka turut merayakan dan memberikan apresiasi atas kinerja Polri dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat.


Dengan rangkaian kegiatan ini, Polres Aceh Selatan berharap dapat terus meningkatkan sinergi dan kolaborasi dengan seluruh elemen masyarakat dalam menjaga keamanan, serta mendukung percepatan transformasi ekonomi yang inklusif dan berkelanjutan menuju Indonesia Emas 2045.