Satlantas Laksanakan Strong Poin Pagi dalam Rangka Operasi Patuh Seulawah

Barsela24news.com


Calang - 23 Juli 2024 – Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Aceh Jaya melaksanakan kegiatan Strong Poin pagi hari ini sebagai bagian dari Operasi Patuh Seulawah. Kegiatan yang berlangsung sejak pukul 06.30 WIB ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran dan kepatuhan masyarakat terhadap peraturan lalu lintas.

Operasi Patuh Seulawah, difokuskan pada penindakan pelanggaran yang berpotensi menyebabkan kecelakaan lalu lintas. Beberapa jenis pelanggaran yang menjadi fokus utama antara lain penggunaan helm bagi pengendara sepeda motor, penggunaan sabuk pengaman, serta larangan penggunaan ponsel saat berkendara.

Kapolres Aceh Jaya, AKBP Andy Sumarta melalui Kasat Lantas IPTU Muhammad Hisam menyatakan bahwa kegiatan Strong Poin pagi ini merupakan salah satu strategi untuk mengurangi angka kecelakaan lalu lintas dan meningkatkan disiplin pengendara. “Dengan adanya Strong Poin di titik-titik strategis, diharapkan para pengendara lebih tertib dan patuh terhadap rambu-rambu lalu lintas,” ujarnya

Pada kegiatan pagi ini, sejumlah personel Satlantas dikerahkan di berbagai titik rawan pelanggaran dan kecelakaan, seperti simpang jalan, sekolah, dan pasar. Selain melakukan pengawasan dan penindakan, petugas juga memberikan edukasi kepada masyarakat tentang pentingnya keselamatan berlalu lintas.

“Sosialisasi dan edukasi kepada masyarakat terus kami lakukan agar mereka sadar akan pentingnya keselamatan di jalan raya. Kami berharap, dengan adanya Operasi Patuh Seulawah ini, angka kecelakaan lalu lintas dapat menurun dan masyarakat semakin disiplin dalam berlalu lintas,” tambah IPTU Muhammad Hisam

Masyarakat diimbau untuk selalu mematuhi peraturan lalu lintas dan menjadikan keselamatan sebagai prioritas utama saat berkendara. Satlantas Polres Aceh Jaya akan terus melaksanakan kegiatan serupa secara rutin untuk menciptakan keamanan, keselamatan, ketertiban, dan kelancaran lalu lintas (Kamseltibcarlantas) di wilayah Kabupaten Aceh Jaya.