Tim INAFIS Polres Aceh Selatan Olah TKP Lokasi Kebakaran Rumah Warga di Kluet Timur

Hartini



Tapaktuan - Telah terjadi kebakaran Rumah Toko (Ruko) minimalis milik Abdul Mutahalib (52) Petani, Di Dusun Kilat Fajar Desa/Gampong Payalaba Kecamatan Kluet Timur Kabupaten Aceh Selatan, pada hari Sabtu 20 Juli 2024 sekira pukul 15.30 wib.


Kebakaran tersebut mengakibatkan kerugian harta benda yang diperkirakan sekitar Rp.500.000.000.- (limaratus juta rupiah). Sementara api berhasil dipadamkan dua jam setelahnya atau sekira pukul 17.30 wib, oleh masyarakat sekitar dengan dibantu 2 (dua) unit mobil pemadam Kebakaran (Damkar). 


Pasca kejadian tersebut pada Minggu (21/07/2024) Tim INAFIS (Indonesia Automatic Fingerprint Identifications System) dari Satuan Reserse dan Kriminal (Reskrim) Polres Aceh Selatan Polda Aceh melakukan olah Tempat Kejadian Perkara (TKP) dilokasi Kebakaran.


Kapolres Aceh Selatan AKBP Mughi Prasetyo Habrianto melalui Kasat Reskrim AKP Fajriadi, S.H., menyampaikan,bahwa untuk memastikan penyebab kebakaran Tim Inafis Lakukan olah TKP.


"Untuk mengetahui penyebab Kebakaran, Tim Inafis Satreskrim kami turunkan kelokasi Kebakaran di Kluet Timur untuk melakukan olah TKP, termasuk meminta keterangan korban dan para saksi," Ujar Fajriadi.


Dari hasil olah TKP dan keterangan yang diperoleh, Tim Identifikasi Satreskrim Polres Aceh Selatan, pada kejadian tersebut tidak ada korban Jiwa,dan dugaan sementara penyebab kebakaran adalah akibat arus pendek listrik (Korsleting).