Sumbawa Barat, NTB - Berkas persyaratan Pendaftaran Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Sumbawa Barat tahun 2024, Pasangan Nur-Ramdhan melalui hasil penyelidikan dan pemeriksaan di nyatakan lengkap oleh KPU sumbawa barat. Kegiatan pendaftaran tersebut berlangsung di aula gedung halaman KPU Sumbawa Barat pada selasa (27/08/2024).
Kedatangan pasangan calon bupati dan wakil bupati Nur-Ramdhan beserta rombongan masyarakat yang ikut mengawal proses pendaftaran tersebut di sambut hangat oleh KPU Sumbawa Barat, Dalam kegiatan pendaftaran tersebut juga di hadiri langsung oleh ketua KPU Beserta jajaran devisi komisioner, Bawaslu, TNI-Polri dan beberapa perwakilan tim pemenangan pasangan Nur-Ramdhan.
Dalam sambutanya ketua KPU Sumbawa Barat Herman Jayadi menyampaikan, pada hari ini pasangan Calon Bupati dan wakil Bupati Sumbawa Barat Nur-Ramdhan telah mengajukan pendaftaran bakal pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Sumbawa Bqarat melalui jalur peseorangan sebagai mana kita ketahui bahwa pendaftaran bakal pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati telah di jadwalkan mulai tanggal 27 sampai tanggal 29 agustus 2024. Sehingga pada hari ini kami KPU Kabupaten Sumbawa Barat telah menerima pendaftaran bakal pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Sumbawa Barat yaitu bapak Drs. H. M.Nur yasin dan Bapak H.Sumardhan SH.MH.
Pada kesempatan pendaftaran bakal pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Sumbawa Barat, di lakukan oleh tim penghubung atau LO yang mana sudah menyampaikan dokumen syarat pencalonan bakal Calon Bupati dan Wakil Bupati Sumbawa Barat untuk di proses melalui pemeriksaan dokumen persyaratan tersebut, dan selebihnya di dalam pendaftaran dan penelitian syarat calon dan syarat pencalonan akan kami serahkan kepada tim pemeriksaan kelengkapan administrasi yang sudah di tetapkan. Ujar ketua KPU
Selanjutnya KPU sudah menetapkan bakal pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati nantinya akan melakukan pemeriksaan kesehatan di Rumah Sakit Umum Provinsi Nusa Tenggara Barat pada tanggal 31 agustus, dan serangkaian pemeriksaan kesehatan sepenuhnya akan kami serahkan kepada tim pemeriksaan yang telah di SK kan oleh Rumah Sakit Umum Provinsi Nusa Tenggara Barat di Mataram, dan nantinya kami juga akan menerbitkan surat pengantar untuk pemeriksaan kesehatan tersebut sebagai mana kita ketahui bahwa jadwal pemeriksaan bacalon paling lambat di tanggal 2 september 2024.
"Untuk prosesi pendaftaran hari ini melalu bentuk pemeriksaan dokumen persyaratan kami nyatakan Lengkap, selanjutnya KPU Kabupaten Sumbawa Barat mulai tanggal 29 agustus sampai dengan 4 september 2024 akan melakukan penelitian administrasi terhadap semua dokumen berkas yang sudah di sampaikan kepda kami" Ungkapnya
Dalam kesempatan yang sama Calon pasangan Bupati dan Wakil Bupati Nur-Ramdhan juga menyampaikan terimaksih kepada KPU beserta jajaran, bawaslu, TNI-Polri dan seluruh tim dan pendukung, bahwa mulai sejak awal hingga akhir kegiatan KPU dan bawaslu serta jajaran optimis bekerja secara provesional, meski saat ini masih hanya sebagian dari apa yang sudah kami penuhi insyaallah penetapanya nanti di tanggal 4 september 2024 dan alhamdulillah sejauh ini Nur-Ramdhan Sudah mengantongi kurang lebih 40 ribu KTP yang sudah Terkumpul.
"Pemilu ini adalah sebuah peroses, yang mana nantinya akan menghasilkan sebuah pemimpin daerah. Kita berharap agar kita punya visi dan misi yang jelas untuk membangun Kabupaten Sumbawa Barat di 5 tahun kedepan, bagaiman kita membangun pendidikan kita, sumberdaya manusia kita, daerah kita serta ketenagakerjaan kita dan hal lainya yang jelas itu semua akan kita ukur di dalam visi dan misi kita bersama." Ungkap Nur-Ramdhan
Visi misi berangkat dan berkehendak dari masyarakat, keadalian dan kesejahteraan itu penting, tidak ada kata perbedaan ras ataupun suku karna kita semua adalah saudara.
Dan di akhir kegiatan penyerahan cindra mata oleh tim relawan Balonemase kepada pasangan Nur-Ramdhan.
(Danang)