Jakarta,- Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo bersama Panglima TNI menghadiri doa bersama lintas agama dalam rangka perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-79 TNI yang jatuh pada Sabtu, 5 Oktober besok.
“Saya bersama Panglima TNI menghadiri doa bersama lintas agama dalam rangka perayaan HUT ke-79 TNI di Lapangan Silang Monas, Jakarta Pusat,” tulis Kapolri dalam unggahan di Instagram @listyosigitprabowo, Jumat (4/10/2024).
Kegiatan yang digelar di Lapangan Silang Monas, Jakarta Pusat, Kamis (3/10) sore, mengusung tema ‘TNI Modern Bersama Rakyat Siap Mengawal Suksesi Kepemimpinan Nasional Untuk Indonesia Maju‘.
Seluruh Kepala Staff TNI juga turut hadir di lokasi doa bersama. Di antaranya Kepala Staf Angkatan Darat (KSAD) Jenderal TNI Maruli Simanjuntak, Kepala Staf Angkatan Laut (KSAL) Laksamana TNI Muhammad Ali, dan Kepala Staf Angkatan Udara (KSAU) Marsekal TNI M Tonny Harjono
Kapolri menyebut doa bersama ini sebagai tanda kuatnya persatuan dan kerukunan antar umat beragama di Indonesia yang hidup damai dalam perbedaan. Kapolri berharap TNI-Polri senantiasa diberikan keselamatan dan kelancaran dalam bertugas.
“Semoga TNI-Polri senantiasa diberi keselamatan, kelancaran dan kemudahan dalam melaksanakan tugas pengabdian kepada masyarakat, bangsa dan negara,” pungkasnya.
Laporan : Redaksi