Calang – Kepolisian Resor (Polres) Aceh Jaya menggelar Apel Gelar Pasukan dalam rangka Operasi Zebra Seulawah Tahun 2024 di Lapangan Apel Mapolres Aceh Jaya, Senin, 14 Oktober 2024. Apel tersebut dipimpin langsung oleh Kapolres Aceh Jaya, AKBP Andy Sumarta, S.I.K.
Dalam amanatnya, Kapolres Andy Sumarta menekankan bahwa tantangan tugas di bidang lalu lintas semakin kompleks. "Lalu lintas jalan raya bukan hanya soal kendaraan bergerak, tetapi juga melibatkan dimensi sosial, ekonomi, budaya, dan teknologi," ujarnya. Kapolres menyoroti peningkatan jumlah kendaraan, perilaku pengendara yang sering mengabaikan aturan, serta tingginya angka pelanggaran dan kecelakaan lalu lintas yang menjadi masalah serius.
Operasi Zebra Seulawah 2024, yang digelar di seluruh wilayah Aceh, merupakan upaya Kepolisian Daerah Aceh dan jajaran Polres untuk meningkatkan disiplin masyarakat dalam berlalu lintas. "Operasi ini lebih mengedepankan tindakan preemtif dan preventif, serta didukung dengan penegakan hukum, guna mewujudkan keamanan, keselamatan, ketertiban, dan kelancaran lalu lintas (Kamseltibcarlantas)," tegas Kapolres.
Selain itu, Operasi Zebra Seulawah juga memiliki peran strategis dalam menciptakan kondisi menjelang pelantikan Presiden dan Wakil Presiden terpilih 2024, memastikan situasi di Provinsi Aceh tetap aman dan kondusif.
Operasi ini akan berlangsung selama 14 hari, dimulai dari tanggal 14 hingga 27 Oktober 2024, dengan harapan meningkatkan kesadaran berlalu lintas di masyarakat serta menekan angka kecelakaan dan pelanggaran lalu lintas di wilayah Aceh Jaya.
Laporan : Redaksi