Polsek Prateng Bersama Warga Temukan Ternak Yang Dilaporkan Hilang

Barsela24news.com


Lombok Tengah, (NTB) - Polsek Praya Tengah Polres Lombok Tengah bersama masyarakat berhasil menemukan dua ekor sapi milik warga yang diduga dicuri di Dusun Mapong Desa Jaler Kecamatan Praya Tengah.

“Tadi malam sekitar pukul 03.00 wita ada informasi dari masyarakat yang kami terima terkait ada salah satu warga kami yang kehilangan hewan ternak (sapi) yang diduga di curi di kandangnya,” kata Kapolsek Praya Tengah IPTU Agus Priyatno, SH, Jumat (11/10).

Ia menuturkan, sapi tersebut diduga dicuri sekitar pukul 03. 00 wita, dimana saat itu korban hendak pergi mengecek sapinya dan melihat sudah tidak ada dikandang.

Setelah itu kata Agus, pihaknya bersama masyarakat langsung turun melakukan pencarian ke area persawahan, upaya pencarian pihak kepolisian bersama masyarakat berhasil menemukan sapi milik warga tersebut.

“Alhamdulillah sekitar pukul 05.30 wita sapi tersebut kami berhasil temukan di area persawahan Dusun Mertak dan dalam keadaan hidup,” ungkapnya.

Ia mengimbau masyarakat untuk selalu waspada dan menjaga barang berharga nya dari aksi pencurian yang sewaktu-waktu bisa terjadi di lingkungannya.

Pihaknya, kata dia, juga akan terus meningkatkan patroli untuk menjamin keamanan dan kenyamanan masyarakat yang ada di kecamatan praya tengah.

Laporan : Redaksi