Aceh Utara - Calon Bupati Aceh Utara, H. Ismail A. Jalil, SE., MM (Ayah Wa) mengadakan temu ramah dengan masyarakat dari 57 gampong di Kecamatan Baktiya, Aceh Utara.Acara tersebut berlangsung di halaman Meunasah Alue Puteh pada Minggu malam, 27/10/2024.
Dalam kegiatan silaturahmi tersebut, Ayah Wa memberikan bantuan berupa peralatan Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (PKK) kepada perwakilan dari 57 gampong, kecamatan Baktiya yang hadir. Pemberian ini diharapkan dapat mendukung upaya pemberdayaan masyarakat, khususnya di bidang kesejahteraan keluarga.
Ayah Wa menyampaikan apresiasi kepada masyarakat Baktiya atas dukungan yang telah diberikan sejak dirinya mencalonkan diri sebagai anggota DPR Aceh. Berkat suara terbanyak yang diraihnya, Ayah Wa kini mendapatkan kesempatan maju sebagai Calon Bupati Aceh Utara.
"Saya sangat berterima kasih atas dukungan masyarakat Baktiya selama ini. Saya berharap pada pilkada kali ini, pasangan Ayah Wa-Panyang bisa meraih 100 persen suara dari seluruh Daftar Pemilih Tetap (DPT) di Kecamatan Baktiya," ungkapnya.
Geuchik Gampong Alue Puteh, Suheri, S.Kep., turut menyampaikan rasa terima kasihnya atas kehadiran Ayah Wa dan Panyang yang telah menyempatkan diri untuk bersilaturahmi serta memberikan bantuan PKK bagi masyarakat Baktiya.
"Kami mendoakan agar Ayah Wa sukses terpilih kembali sebagai Bupati Aceh Utara. Kami berharap, jika terpilih nanti, perhatian untuk masyarakat Baktiya bisa semakin baik," ujarnya.
Acara temu ramah dan silahturahmi ini juga dihadiri oleh ketua DPW Partai Aceh Kabupaten Aceh Utara M. Jhony, SH, Ketua DPRK Sementara Bukhari, SE, Plt Fraksi Partai Aceh Arafat Ali, SE.,MM Panglima Sago Kuta Piadah Cut Lem, Muspika Baktiya, Forum Geuchik Baktiya, serta para Geuchik dan Ibu PKK se-Kecamatan Baktiya.
Laporan : Alman Falki