Aceh Selatan- Ratusan pengunsi Rohingya yang sebelumnya menempati Terminal tipe C, Kecamatan Labuhan Haji Kabupaten Aceh Selatan, hari ini di antarkan masyarakat ke Alun-alun, Kota Tapaktuan, karena sudah melebihi dari batas waktu yang di sepakati, Rabu 6/11/2024, sekira pukul 03.00 WIB.
Pantauan Barsela24news.com Pengunsi Etnis Rohingya tersebut sempat menjadi tontonan oleh warga setempat, sebelum diangkut menuju Kota Banda Aceh, ratusan pengunsi diangkut dengan menggunakan Lima unit mobil Koldiesel, bernopol BL 8525 TB dan Bl 8821 TB, serta Bl 8012 TC , BL 8580 TZ dan Bl 8817 TR. diberangkatkan sekira pukul 23:00.wib.
Prangkat serta seluruh Masyarakat Gampong Hilir kecamatan Tapaktuan kepada Barsela24 News, mengatakan secara tegas menolak pengunsi Rohingya untuk di tempakan di wilayah gampong hilir, dikarenakan tidak adanya pasilitas yang memadai,dan keberadaan mereka di alun-alun tersebut bisa mengganggu ketertiban umum.
Penolakan tersebut tertuang dalam Surat kesepakatan atas penolakan yang di tandatangani seluruh perangkat Gampong Hilir dan di ketahui oleh Camat Tapaktuan,hal itu disampaikan langsung oleh Keuchik Gampong Hilir, Irma wadi, .
Walaupun kami menolak namun secara kemanusiaan kita tetap harus memikirkan tentang kenyamanan mereka saat dilakukan pengangkutan Ke Banda Aceh. Sebagai masyarakat Aceh Selatan saya sangat menyesalkan pengunsi Rohingya di antar dengan menggunakan mobil Koldiesel seperti ini, karena pengunsi itu lebih banyak Anak anak di bawah umur dan perempuan tutup Irma wadi.