Nagan Raya - Hasil perolehan sementara Pilkada di Kabupaten Nagan Raya, pasangan nomor urut 2 TRK dan Raja Sayang unggul mencapai 42,33 persen dari 3 pasangan calon lainnya.
Ketua Tim pemenangan TRK-Sayang Kabupaten Nagan Raya, Teuku Idris Kamis (28/11/2024) mengatakan, dari hasil perolehan sementara Pilkada Nagan Raya, paslon nomor urut 2 berhasil meraih suara terbanyak yaitu 45.132 suara atau 42,33 persen.
Menurut Teuku Idris, unggulnya paslon TRK-Sayang di Kabupaten Nagan Raya, berkat kerja keras semua tim pemenangan, sehingga TRK-Sayang menjadi pemenang dalam kontestan tersebut, ungkapnya.
Teuku Idris juga menyampaikan, berdasarkan hasil hitungan cepat, TRK dan Raja Sayang berhasil mengalahkan 3 kandidat lainnya yaitu paslon JADI, AMAN serta paslon JOZ.
Dari hitungan cepat tersebut, pasangan nomor urut 1, Samsuardi dan H. Adifal Susanto berhasil meraih juara 11.478, paslon nomor 2 TRK dan Raja Sayang urut 2 sebanyak 45.132, paslon nomor urut 3 Asib Amin dan Tamilin Usman 16,237 serta paslon nomor urut 4 sebanyak 33,457 suara.
Sementara itu Calon Bupati Nagan Raya Teuku Raja Keumangan atau sering disapa TRK, mengucapkan terima kasih kepada seluruh tim pemenangannya, karena telah bekerja keras untuk mengantarkan paslon TRK-Sayang sebagai Bupati dan Wakil Bupati Nagan Raya periode 2024-2029.
Selain itu, TRK juga menyampaikan kepada tim pemenangan TRK-Sayang, agar terus mengawal suara di Kecamatan masing masing sampai menunggu hasil pleno dari PPK.
Disamping itu kata TRK, meskipun hasil hitungan cepat paslon TRK-Sayang telah menang, namun kita harus menunggu pleno atau keputusan resmi dari KIP Nagan Raya, pungkasnya.
Laporan : Sukma Afrizal