Banda Aceh,- Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum Aceh, Meurah Budiman meninjau langsung pelaksanaan ujian penyetaraan ijazah dan ujian dinas yang dilaksanakan pada hari ini, Rabu (26/2/2025) di Ruang CorpU.
“Kita ingin melihat langsung dan memastikan kelancaran ujian,” kata Meurah Budiman.
Di sela peninjauan, Meurah Budiman yang turut didampingi oleh Kabag TU dan Umum, Arabi mengatakan ujian penyetaraan ijazah ini diikuti oleh empat pegawai. Bagi Meurah, ujian ini merupakan kesempatan bagi para pegawai untuk meningkatkan pangkat dan golongan mereka. Ia pun berharap para peserta dapat mengikuti ujian dengan baik dan mendapatkan hasil yang maksimal.
"Ujian ini merupakan amanah dan kesempatan yang diberikan kepada para pegawai untuk meningkatkan pangkat dan golongan. Saya harap para peserta dapat mengikuti ujian dengan baik dan mendapatkan hasil yang maksimal," sambungnya.
Sebelumnya, Kepala Biro SDM, Fajar Sulaeman Taman mengatakan ujian penyesuaian ijazah dan ujian dinas PNS di lingkungan Kementerian Hukum berbasis komputer melalui COMET SIMPEG KEMENKUM.
“Dan ini dilaksanakan secara terpusat pada masing-masing Unit Utama Kementerian Hukum dan Kantor Wilayah,” terang Fajar.
Fajar pun mengungkapkan jumlah seluruh peserta yang mengikuti pelaksanaan ujian penyetaraan ijazah dan ujian dinas sebanyak 188 orang. Terkait kelulusan, ia menjelaskan untuk penyesuaian ijazah para peserta wajib memenuhi nilai ambang batas kelulusan yaitu 70 (tujuh puluh).
“Sementara itu, untuk ujian dinas wajib memenuhi nilai ambang batas kelulusan pada setiap jenis dan materi ujian,” tutup Fajar.
Laporan: Redaksi