Calang – Dalam upaya mengantisipasi terjadinya kecelakaan lalu lintas, Kepolisian Resor (Polres) Aceh Jaya melalui Satuan Lalu Lintas melakukan peninjauan ke sejumlah titik jalan berlubang dan lokasi rawan kecelakaan di wilayah hukum Aceh Jaya, Rabu (23/4/2025).
Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Kasat Lantas Polres Aceh Jaya, Iptu Muhammad Hisam, atas arahan Kapolres Aceh Jaya, AKBP Zulfa Renaldo, yang memerintahkan jajaran Satlantas untuk melakukan pengecekan menyeluruh di sepanjang jalur nasional Meulaboh – Banda Aceh.
“Kegiatan ini kami laksanakan untuk mengidentifikasi dan mendata titik-titik jalan yang berlubang, karena sangat berpotensi menimbulkan kecelakaan lalu lintas, terutama bagi pengemudi yang secara tiba-tiba harus menghindari lubang tersebut,” ujar Iptu Muhammad Hisam.
Dari hasil pantauan di lapangan, ditemukan puluhan titik lubang di badan jalan yang dinilai mengganggu kelancaran arus lalu lintas dan membahayakan keselamatan pengendara. Situasi ini diperparah saat musim hujan, ketika lubang-lubang tersebut tertutup oleh genangan air sehingga sulit terdeteksi oleh pengguna jalan.
“Keberadaan lubang ini jelas sangat membahayakan. Oleh karena itu, kami berharap pihak terkait dapat segera melakukan perbaikan agar tidak menimbulkan korban jiwa ataupun kerugian materiil di kemudian hari,” tambahnya.
Kasat Lantas juga mengimbau kepada seluruh masyarakat dan pengguna jalan agar selalu waspada dan berhati-hati, khususnya saat melintasi jalur rawan tersebut.
“Kami imbau kepada para pengendara yang melintas di wilayah Aceh Jaya untuk lebih berhati-hati, khususnya saat hujan turun karena lubang jalan bisa tergenang air dan tidak terlihat,” pungkas Iptu Muhammad Hisam.
Langkah ini merupakan bagian dari komitmen Polres Aceh Jaya dalam menciptakan keselamatan dan ketertiban berlalu lintas bagi seluruh masyarakat pengguna jalan.
Laporan : Zamroni