Sahuti Keluhan Masyarakat Labuhan Haji Barat, Bupati Aceh Selatan Turun Langsung Ke pembangunan Intake Krung Baru.

Barsela24news.com
 

Aceh Selatan,- mendapatkan keluhan dari masyarakat Bupati Aceh Selatan H Mirwan, bersama dengan Kepala UPTD V Dinas Pengairan Aceh Ir Bambang MT mengunjungi langsung pembangunan intake Krueng Baru Labuhanhaji Barat yang dibangun melalui APBA Tahun Anggaran 2024 lalu, Rabu Sore, 16 April 2025.

Hal tersebut dilakukan sebagai bentuk tindak lanjut dari keluhan masyarakat petani di dua  kemukiman Labuhanhaji Barat tidak bisa turun sawah lagi karena kekeringan.

“Alhamdulillah, kita sudah turun langsung sejak kemarin untuk meninjau kondisi di lapangan. Pihak rekanan juga langsung menurunkan excavator menangani persoalan aliran air yang tersumbat karena endapan sedimen,” ungkap Kepala UPTD V Dinas Pengairan Aceh, Ir Bambang MT.

Setelah melihat kondisi langsung hingga ke bagian hulu intake tersebut, Bupati Aceh Selatan H Mirwan langsung memberikan pengarahan untuk penanganan jangka pendek dan jangka panjang. 

“Ini sudah jelas persoalannya dan sudah ada langkah kongkret untuk solusinya. Mudah-mudahan ke depan kita bisa terus bersinergi dengan pemerintah Aceh termasuk Dinas dalam berbagai persoalan yang dihadapi masyarakat di Aceh Selatan ini,” kata H.Mirwan.

Sementara itu,  Kabid SDA PUPR, Ir. Rima Eved Hendedy, ST.MSP mengatakan sudah menerima arahan langsung dari Bupati Aceh Selatan.

“Benar, dalam kunjungan tadi bapak Bupati sudah menginstruksikan kepada Dinas PUPR Aceh Selatan untuk mencari solusi dari keluhan petani di wiliayah Desa Krung Baru,” ucapnya.

Lebih lanjut, Rima menjelaskan, Dinas PUPR akan mengambil langkah cepat seperti menaikan muka air, normalisasi sedimen agar debit yang masuk ke intake cukup. 

“Upaya jangka panjang juga kita akan usulkan untuk pembangunan bendung irigasi  permanen, sehingga irigasi Krung Baru saat ini free intake menjadi irigasi teknis,” sebut Rima.

Turut hadir dalam dalam kunjungan tersebut Kepala Dinas PUPR Aceh Selatan Saiful Kamal, Plt Camat Labuhanhaji Barat Nurchalis, Keuchik Kuta Trieng, Keuchik Blang Baru dan tokoh masyarakat setempat.

Laporan: Hartini